MAYAT pria ditemukan di hutan jati Desa Suru, Kecamatan Dawablandong, Kabupaten Mojokerto, Kamis (5/5) pagi. Kaseri, 52, warga Desa ditemukan tewas dalam kondisi terkelungkup bersama sarang semut hasil buruannya. Disinyalir korban meninggal karena kelelahan saat mencari sarang semut.