24.8 C
Mojokerto
Sunday, June 11, 2023

Renungan Kecil di Masa Pandemi

Hidup memang pilihan. Ketika sudah memilih, bukan hanya sekedar sampai pada titik memilih saja. Tapi dengan segala resiko dari pilihan tersebut. Saat emas bertanya kepada tanah, apakah tanah pernah merasa lebih berharga daripada emas? Tanah menjawab bahwa dia tetap memilih menjadi tanah. Karena bisa ikut menumbuhkan dan memberikan manfaat untuk makhluk di sekitarnya.

Berbeda dengan emas yang hanya bisa memberi keindahan dan kebanggaan. Namun emas tetap tidak berkecil hati, karena dia pun bisa memberi manfaat ketika makhluk yang memilikinya, memerlukan bantuan, emas harus memilih merelakan dirinya untuk berpisah dengan sang pemilik untuk bertukar bentuk sesuai kebutuhan sang pemilik.

Maka, ketika harus memilih, pilihlah apapun yang bisa memberi manfaat untuk sekitarmu, bukan hanya untuk dirimu.

Baca Juga :  Menko Airlangga Tegaskan Politik Persatuan Kunci Jaga Indonesia

Ketika engkau memakai masker dalam kondisi pandemi Covid 19, seperti sekarang ini, tetaplah gunakan. Bukan karena kau takut tertular, namun karena kau tidak ingin orang-orang di sekitar mu bisa saja tertular olehmu. Bahkan, engkau bisa membantu sekitarmu, dengan tidak menambah masalah, dengan keegoisanmu.

Ketika kau tetap memilih untuk stay at home, bukan karena kau tak punya pilihan. Tapi kau telah memilih untuk menjaga dirimu dan terus berharap, penyebaran covid 19 terputus. Tak terus menyebar. Dengan peran kecilmu untuk phisycal atau social distancing serta pilihanmu untuk tetap bertahan di rumah.

Dan ketika kau memilih, untuk menghabiskan waktu luangmu di rumah, dengan meningkatkan kualitas rasa bahagiamu, atau bahkan mengambil peluang apapun, untuk terus kreatif, maka itupun karena kau telah memilih.

Baca Juga :  Kopi dengan Sensasi Cincau

Teruslah mengambil pilihan. Ketika kau masih diberi kesempatan untuk bisa memilih. Dan putuskan saja, sesuai hati dan logikamu. Karena risiko yang akan kau hadapi, tentunya telah kau hitung. Sehingga tawakalmu akan terlihat lebih sempurna. Keimanan akhirnya menjadi kekuatan tersendiri bagimu.

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru

/