Polisi Antisipasi Gangguan di Jalur Mudik Lebaran
KABUPATEN, Jawa Pos Radar Mojokerto – Tiga pekan jelang arus mudik, polisi memeriksa sejumlah jalur rawan macet dan laka di Kabupaten Mojokerto. Titik yang diwaspadai saat ini yakni Jalan Bypass, jalur ekstrem Pacet-Cangar, dan perlintasan kereta api (KA) di Dusun Damarsi, Desa Kepuhanyar, Kecamatan Mojoanyar.
Kemarin (30/3), jajaran Satlantas Polres Mojokerto mengecek kondisi Jalan Bypass dan perlintasan KA di Dusun Damarsi. Kasatlantas AKP Bayu Agustyan mengatakan, Jalan Bypass dimaksimalkan sudah bisa dilalui saat arus mudik berlangsung. Menurutnya, pengecoran yang berimbas pada pengalihan arus dari arah Jombang di simpang lima Kenanten akan kembali normal dua pekan lagi.
’’Saat ini pengerjaan sudah 80 persen. Dan ini nanti dikerjakan maksimal sampai tanggal 5 April kemudian proses pengerasan selama seminggu. Artinya tanggal 13 April nanti jalur Bypass sudah bisa dilewati untuk kendaraan mudik,’’ jelasnya. Pihaknya terus memantau proyek pengecoran jalur nasional tersebut agar tidak memicu kemacetan ketika terjadi peningkatan volume kendaraan pada arus mudik hingga lebaran.
Selain jalur rawan macet, Bayu juga mengecek langsung perlintasan KA di Dusun Damarsi. Perlintasan tanpa palang pintu otomatis tersebut saat ini menjadi jalur alternatif dan dilalui kendaraan besar yang terdampak pengalihan arus di Jalan Bypass. Di sini pula, truk pengangkut mobil yang mengambil jalur alternatif tertabrak kereta karena tersangkut di rel beberapa waktu lalu. ’’Di perlintasan ini sudah dijaga oleh relawan selama 24 jam. Di sini dipasang palang pintu manual,’’ ungkapnya.
Selain memastikan penjagaan di perlintasan KA, polisi juga memasang papan imbauan. Bayu menilai, kerawanan kecelakaan juga terdapat di jalur ekstrem Pacet-Cangar. Di kawasan wisata ini, tak henti-hentinya kejadian pengguna jalan mengalami rem blong. ’’Untuk antisipasi di jalur wisata ini kami juga lakukan sejumlah upaya. Salah satunya revitalisasi jalur penyelamat dengan penambahan sekam dan tembok karung,’’ tandasnya. (adi/fen)