28.8 C
Mojokerto
Monday, June 5, 2023

Gagal Menanjak, Truk Muatan Mebel Terguling di Pacet, Mojokerto

PACET, Jawa Pos Radar Mojokerto – Kecelakaan tunggal kembali terjadi di jalur Pacet-Cangar, kemarin siang. Sebuah truk engkel muatan furnitur terguling di jalur alternatif Mojokerto-Batu tersebut setelah gagal menanjak.

Insiden yang terjadi di tanjakan AMD Desa/Kecamatan Pacet itu terjadi sekitar pukul 12.00 kemarin. Truk nahas bernopol W 9903 N itu dikemudikan Sholeh, 31, warga Desa Rongdakan, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang. Bersama Ainul Yaqin, 23, yang duduk dibangku kernet, truk melaju dari arah Mojokerto.

Mulanya, truk melaju tanpa hambatan hingga melintasi Tikungan Gotekan. Sesampainya di lokasi yang merupakan jalur tanjakan, tiba-tiba laju truk terhenti. Kendaraan angkutan barang itu berjalan mundur dan menabrak tebing di sisi barat jalan provinsi itu. Hingga badan truk terguling ke kiri. ”Truk tidak kuat menanjak. Pengemudi tidak bisa mengendalikan truk yang berjalan mundur hingga terbalik di sebelah barat jalan,” terang Made Zakaria, relawan Welirang Community Rescue.

Baca Juga :  Pabrik Kemasan Plastik Area Ngoro Industri Persada Mojokerto Ludes Terbakar

Beruntung, kecelakaan tunggal itu tidak sampai menimbulkan korban. Saat kejadian lalu lintas jalur wisata itu dalam kondisi lengang. Sopir dan kernet selamat. Keduanya tidak mengalami luka maupun cedera serius.

Meski begitu, lalu lintas di lokasi sedikit tersendat akibat badan truk yang terguling dan memakan hampir seluruh badan jalan. Insiden tersebut telah ditangani kepolisian. (vad/ron)

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru

/