MOJOSARI, Jawa Pos Radar Mojokerto – Empat rumah dan satu tempat usaha produksi genting di Dusun Mojokerep, Desa Menanggal, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, mengalami kerusakan setelah disapu angin puting beliung, Jumat (1/11).
Empat rumah itu masing-masing milik Abdul Manan, Ponirah, Sholehudin, dan Edi. Kerusakan bangunan rumah mereka bervariatif. Rata-rata berada di bagian atap. Atap berhamburan dan genting berjatuhan.
Di antara kerusakan terberat menimpa bangunan usaha milik Abdul Rokhim. Bangunan seluas 15×3 meter sebagai tempat produksi genting ini bahkan ambruk. Insiden ini sempat membuat warga panik. Menyusul, puting beliung datang bersamaan dengan hujan perdana yang turun deras. ”Saya tadi (kemarin, Red) di belakang, kemudian mendengar suara deruan angin menggunung, lalu genting rumah saya bagian depan berjatuhan,’’ kata Ponirah. ”Warga ada yang keluar rumah, ada yang memilih berdiam di dalam rumah,” imbuhnya.
Hujan deras disertai angin kencang ini terjadi pukul 14.00. Puting beliung datang secara tiba-tiba dan langsung menyapu beberapa rumah warga. ”Sebenarnya angin puting beliung itu tidak berlangsung lama, sekitar 10 menitan. Tapi, sangat kencang,” paparnya. Meski demikian, beberapa bagian bangunan rumah milik warga rusak tersambar angin. Tidak ada korban jiwa. Hanya pemilik rumah mengalami kerugian materiil akibar rumah mereka mengalami kerusakan.(hin)