TAK melulu dengan obat-obatan kimia, Puskesmas Pacet kini menyediakan layanan kesehatan tradisional (yankestrad). Layanan ini dibuka untuk mengurangi ketergantungan masyarakat terhadap penggunaan obat-obatan berbahan kimia.
Kepala Puskesmas Pacet dr Sucipto mengatakan poli kestrad ini sudah dibuka sejak 2019 lalu. Namun, pelaksanaannya baru masif dua tahun lalu. Sebagian pasien dengan penyakit tertentu dirujuk ke poli kestrad untuk mendapatkan layanan tambahan, yakni pijat akupresure dan pengobatan herbal dengan ramuan toga. ’’Tujuan kami agar masyarakat tidak monoton pengobatan medis kimia. Misalnya ada pasien dengan penyakit tidak menular seperti diabetes, hipertensi, kolesterol, asam urat dirujuk ke poli kestrad,’’ katanya.
Perawat Poli Kestrad UPT Puskesmas Pacet, Joko Susanto menambahkan, layanan kestrad yang didapatkan pasien berupa pijat akupresure. Baik menggunakan tangan atau alat elektro akupresure. Titik-titik yang dipijat menyesuaikan dengan penyakit yang diderita pasien. Alat ini ditempel pada titik yang tepat, lalu pasien akan merasakan denyutan dan sensasi kesemutan. ’’Paling banyak pegal linu atau myalgia. Pasien dengan keluhan leher tidak bisa gerak kami terapi berhasil sembuh,’’ jelasnya.
Di samping itu, poli kestrad juga mengedukasi pasien mengolah toga untuk obat. Berbagai penyakit bisa diterapi dengan konsumsi dari ramuan obat herbal. Mulai dari pegal linu biasa, hingga lemah syahwat. ’’Jadi, pasien tetap minum obat dari poli umum. Ditambah kestrad sebagai penyeimbang tubuh supaya tidak lemas, supaya tidak tergantung obat terus menerus,’’ ulas Penanggung Jawab Poli Kestrad Rofiatul Aini.
Yankestrad Puskesmas Pacet sendiri berhasil meraih penghargaan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Mojokerto. Puskesmas ini meraih juara 1 dalam pemanfaatan toga dan akupresure pada momen Hari Kesehatan Nasional tahun 2022. Pijat akupresure dan pengobatan toga dinilai efektif untuk mengurangi ketergantungan pasien terhadap obat-obatan kimia. Terutama bagi pasien hipertensi dan diabetes. Sebab pasien kedua penyakit tersebut harus rutin mengonsumsi obat agar kondisinya stabil. (oce/fen)