JETIS, Jawa Pos Radar Mojokerto – Vaksinasi warga di tengah gelombang Covid-19 terus digenjot. Berbagai keran dibuka untuk mengejar target kekebalan kelompok atau herd immunity. Seperti ratusan karyawan di 43 perusahaan yang menjadi sasaran vaksinasi yang dilakukan Polres Mojokerto Kota. Selasa (3/7), giliran karyawan PT Kasmaji Inti Utama, di Desa/Kecamatan Jetis, menjalani vaksinasi. Ratusan orang mendapat suntikan dosis pertama.
Kapolres Mojokerto Kota AKBP Rofiq Ripto Himawan mengatakan, pihaknya menyiapkan ratusan vial vaksin Sinovac untuk perusahaan di wilayah hukumnya. ’’Untuk hari ini kita melaksanakan vaksin 121 orang,’’ katanya.
Selain karyawan perusahaan, warga setempat juga ikut divaksin. Sedikitnya ada 50 warga setempat yang ikut disuntik. Sejauh ini, pihaknya sudah memvaksin 400 orang lebih. Mereka merupakan karyawan di sejumlah perusahaan yang berada di wilayah hukum Polres Mojokerto Kota.
Rofiq mengklaim, sedikitnya 43 perusahaan menjadi serbuan vaksinasi gratis. Mereka terdiri dari perusahaan dengan karyawan yang mencapai ratusan. Vaksinasi masal ini diharapkan mampu mengoptimalkan kegiatan industri di tengah gelombang Covid-19. ’’(Sasaran vaksinasi perusahaan) yang karyawannya lebih dari 300 sampai 400 orang,’’ terangnya.